Catatan KICIKKU

Roadmap đź“ť 2024:

  • Lagi kembangin Catatan Biru đź’™ iOS App
  • Menara IoT Website
  • KICIKKU Core Service Account (Dilemma dengan Go dan Python)
  • Rilis Aplikasi TikTok Downloader Cincau App (Lagi butuh perpanjang lisensi Apple Dev aja)



Selalu lakuin dan eksis dalam keadaan mengalir aja

Seperti Seni Jepang bernama Kintsugi, dimana pecahan keramik dan mangkuk dikembalikan layaknya seperti emas dan silver, bahkan dipertimbangkan "lebih cantik" dari keadaan murni-nya.

Dalam Kintsugi, sebuah pecahan itu tidak terhindari

Dalam kehidupan, anggap kamu selalu salah hingga kamu terbukti benar. Cari kenyamanan di antara kebingungan. Perbanyak bertanya. Pertimbangkan kekacauan untuk mengintai setiap sisi-nya.




Wanita wanita tercantik adalah mereka yang tidak diketahui, tidak dikenal dan tidak terlihat di dunia ini.

Berilah mahkota terhadap kerendahan hati kamu.

Nilai nilai yang ada pada kamu akan menurun seiring semakin banyak orang melihat kamu, dan kamu akan menjadi seseorang yang dapat dimiliki oleh siapa pun.

Kamu satu satunya adalah adinda-nya, tidak ada yang pantas mendapatkan kamu kecuali seorang raja kamu!

Tinggalkan masa lalu dan mulailah hari ini




(+)(-) Instagram

(+)

  • Mempersempit pemikiran, ide dan konsep. Penyederhanaan yang berlebihan, hilangnya suasana, dimensi yang semakin flat.
  • menginformasikan rasa identitas kita sebagai sesuatu yang dapat dikonsumsi.
  • Hal hal yang paling indah yang pernah ku alami dalama kehidupan ku belum terjadi atau eksis di sosial media sebelumnya. Kenapa mencoba membuat sesuatu hanya demi menghasratkan dopamin dan validasi? "Sebuah kelemahan dari kesenangan dan kepuasan buatan" Ini tidak nyata
  • tindakan menjadi berorientasi media sosial; dikurasi untuk ~ditampilkan~, enak. daripada ada dan tumbuh secara organik, pada kenyataannya.
  • Juga dikenal sebagai memperoleh lebih banyak kesenangan dengan MENUNJUKKAN DIRI SENDIRI MELAKUKAN daripada MELAKUKAN SEBENARNYA. eksibisionisme digital.
  • Dapat mempererat silaturahmi tapi secara bersama menimbulkan rasa perbandingan dan kecumburuan
  • Memberi orang lain akses langsung ke (versi) diri kita sendiri. apa dampaknya jika kehidupan kita begitu mudah dipahami, diakses, dieksplorasi, dan dipengaruhi secara digital?
  • channel sederhana untuk melampiaskan energi kita, perhatian, waktu, kreativitas dan kesadaran diri kita. Apa yang terjadi kita biarkan channel mengeringkan dan mengalihkan nya ke medium lain?
  • tetap terhubung bersama orang-orang dari masa lalu kita. sangat menarik untuk tetap membuka kemungkinan hubungan yang lebih dalam. namun terkadang hubungan tetap ada hanya karena etika untuk saling “mengikuti”; menghina dan membatalkan jika asumsi tersebut ditolak.

(-)

  • Konektivitas
  • Akses ke kehidupan orang



Aku meminta kamu untuk keluar dari konsumsi media pasif untuk membaca buku buku bagus dan menulis kebesaran setiap harinya.




Aku mulai dengan menulis diari seperti catatan. Jadikan itu cerita selagi aku coba memotretnya. Dan aku bikin layout sederhana di lantai - sambil mempasangkan tulisan ku dan hasil gambarnya. Diikutin dengan menulis ulangnya, menambahnya dan beberapa revisi. Banyak yang diulang ulang. Banyak yang dicetak. Banyak pembahasan berjalan kaki di buku ku selama di studio

Craig Mod




The less you care, the cooler you are.

The disappearing Insta Grid




"Saya sedang menunggu sesuatu yang luar biasa akan terjadi, tapi selama bertahun tahun terbuang, tidak ada yang terjadi kecuali saya yang menyebabkannya" - Charles Bukowski




Membiasakan menulis ide-ide buruk akan membantu Anda menciptakan ide-ide baik di masa depan dan membuat Kamu terbiasa dengan ide untuk menjadi kreatif. Bonus: Ulangi latihan ini setiap hari selama minggu depan. Simpan arip ide kamu karena akan berguna nantinya.

Gary, Justin. Think Like A Game Designer: The Step-by-Step Guide to Unlocking Your Creative Potential




Bagi aku, website itu selalu berfungsi sebagai terjemahan dan fragmentasi diri ku, cara memberi bentuk pada diri ku melalui mensituasikan ulang diri ku dan men-konteks ulang di penjuru internet.

Tindakan konstruksi adalah praktik membuat diri (bukan sekedar presentasi ulang): mengisi suatu domain adalah merakit jiwa baru untuk diri sendiri, dengan website sebagai tambahan jiwa, atau penyulingan dan kompresi dari jiwa tersebut.

Menyadari gimana dunia online berkaitan dengan distribusi, presentasi, pemasaran, namun tidak pernah ada tujuan untuk kreasi.

Jika nama domain bukanlah apa apa dan penamaan adalah segalanya, situs web adalah media sempurna tempat saya mengukir ruang, mengambil ruang dan menciptakan ruang sendiri.. Sebuah website yang sifatnya dapat diterbitkan ulang tanpa batas, mudah dibentuk, bersifat sementara, dan terus menerus belum selesai; akumulasi sejarahnya, sebuah jiwa yang berupaya menguburkan begitu banyak sejarah. Setiap saat, saya mengubah nama saya dan artinya. Nama secara fungsional adalah wilayah. Aku menjadi landskap.

Chia Amisola Domain Naming




Pada dasarnya, sebagai influencer, Kamu melakukan iklan—begitulah cara kamu menghasilkan uang. Perusahaan memikirkan anggaran yang digunakan untuk memproduksi iklan, dan mereka mengalihkannya ke influencer untuk membuat iklan dan mempostingnya, karena pemasaran telah berubah. Orang tidak lagi gonta ganti saluran TV mereka.

Why a 23-year-old TikTok influencer with 1 million followers is ready to leave it all behind for a 9-to-5 job




Kita itu gak diajarin bagaimana untuk bertanya pertanyaan sulit untuk diri kita sendiri dan yang lain.

Yang ada...

Kita percaya realitas sosial lebih penting dari realitas individual.

Di mana bersama dengan seseorang yang bikin kamu kelihatan bagus lebih baik, daripada bersama seseorang yang bikin perasaan kamu nyaman.

Dating tu susah.




kita tidak dimaksudkan untuk menghindari penderitaan, penolakan dan patah hati

tapi kita juga tidak dimaksudkan untuk tidak memiliki koneksi empat mata, spontan, dan energi remaja dari seseorang yang baru kita sukai.

Smartphone kita perlahan-lahan memungkinkan kita untuk memasang dinding plin-plan dengan kedok swadaya dan "better" lifetyle

padahal kenyataannya yang harus diprioritaskan adalah belajar lebih banyak tentang diri kita sendiri melalui pengalaman-pengalaman yang tidak nyaman hingga menyenangkan, dan semua itu tidak akan terjadi jika kita tidak menjalani kehidupan.




Antipati terhadap teknokrasi dan manipulasi teknologi

  1. Khawatir dengan gadget gadget sekarang kalau sama anak anak.
  2. Teknologi seharusnya melayani kita - sekarang kayaknya kita yang melayani mereka
  3. Mereka mengambil fungsi kegunaan yang kita butuhkan, dan memaksa ku untuk menerima fitur baru yang hanya menguntungkan mereka.
  4. Kebahagiaan ketika aku meninggalkan gadget ku.
  5. Pengen nya hanya ngobrol sama seseorang, bukan AI bot.
  6. Beri aku rehat - Aku gak mau tinggal di headset virtual reality.
  7. Apa yang digital mulai membosankan dan payah.
  8. Teknologi sekarang udah bikin kerjaan orang sengsara. Mungkin selanjutnya akan menyingkirkan pekerjaan kita keseluruhan.

Ted Gioia, The Real Crisis in Humanities Isn't Happening at College


Pada dasarnya kalau kamu gak komitmen pada sesuatu, perhatian kamu akan terganggu oleh segala-nya.

Prayer is about paying attention




"Salah satu hal paling menyedihkan yang hanya dilakukan oleh pria bisa-nya dalam delapan jam per hari, berhari hari, hanya bekerja. Kamu tidak bisa makan dalam delapan jam atau minum dalam depan jam atau bercinta dalam delapan jam, yang hanya bisa kamu lakuin hanya bekerja. Itulah kenapa pria tidak bisa membahagiakan dan membuat sengsara dirinya sendiri dan orang lain."

— William Faulkner, 1958




Catatan Biru Sample




"Jangan kehilangan gairah mu untuk berjalan kaki: Setiap hari saya berjalan kaki untuk diri ku sendiri demi kondisi ku yang lebih baik dan menghindari dari setiap penyakit;

Saya setiap berjalan sendiri selalu membara pemikiran terbaik, dan saya tahu tidak ada merasa terpikir beban sehingga seseorang tiak bisa meninggalkannya begitu saja, tapi kalau dengan duduk, dan lama lama terus duduk, semakin dekat kita akan merasa sakit,

jadi siapa yang suka tetap berjalan kaki, semua nya akan baik baik saja."

Jim Horrison




Kita harus menghapuskan anggapan luas bahwa setiap orang harus mencari nafkah.

Ini memang fakta sekarang bahwa satu dari sepuluh ribu dari kita bisa membuat terobosan teknologi yang mampu mendukung semua orang.

Kaum muda sekarang benar sekali bahwa mengakui omong kosong cara mencari nafkah begini

Kita terus mencipatakan pekerjaan karena gagasan keliru bahwa setiap orang harus dipekerjakan dalam pekerjaan yang membosankan.

Jadi kita punya tukang inspektor dari kumpulan inspektor dan orang orang membuat instrumen untuk inspektor untuk meninspek kumpulan inspektor.

Urusan yang mesti kita lakuin kembalikan orang orang ke sekolah dan memikirkan apa pun yang mereka pikirkan sebelum seseorang datang dan memberitahu bahwa mereka harus mencari nafkah.

Buckminster Fuller, New York Magazine, 1970




Kalau aku, internet itu lebih tempat menulis daripada tempat membaca.

Aku tidak terlalu menikmati membaca di komputer.

Beberapa tahun silam, dari tahun 2017, aku asik mensendiri di kamar ku, mencoba membuat blog ku sendiri

Dan aku ingat momen ketika aku awal awal suka menulis di komputer dan aku sadar, di tempat ku yang messy, setidaknya space menakjubkan yang bisa ngasih puluhan tulisan, ruang komputer yang jelek dan abstrak bisa menyimpan tulisan ku, komputer ku berhasil mengambil pemikiran ku dan membantuku menyimpan improvisasiku, dan aku kembali browsing melihat karya karya orang yang bikin aku bergetar, exciting pengen buat more. Komputer sudah kasih aku dunia luar narasi yang menakjubkan, gak peduli deh tulisan ku dianggap payah sama orang. Yang penting rilis.




Sosial media semakin membusuk

KICIKKU Memo 1 April 2024


Ketika penulis Kurt Vonnegut memberi tahu istrinya, dia akan membeli amplop.

Kata Istri-nya "Oh, kamu bukan pria miskin sayang. Kamu tahu, kamu bisa beli online dan beli ratusan amplop dan taruh di dalam loker."

Penulis Vonnegut pura pura gak dengar

Dan dia tetap gak peduli omongan istri-nya

Dia tetap membeli satu amplop di luar karena demi satu cerita panjang

Waktu menyenangkan selama membeli satu amplop

Vonnegut bisa bertemu banyak orang, sambil cuci mata liatin cewek cewek cantik.

Melihat mood-nya yang lagi semangat, dia memberikan jempol kepada semua orang.

Vonnegut random aja tanya kepada wanita yang pas dengan-nya di jalan "Ini anjing jenis apa" dan wanita tersebut juga gak tahu.

Kesimpulan dari Cerita Vonnegut, Kita di bumi ini untuk saling buang kentut.

Tentu saja, komputer pengen menghalangi kita lakuin demikian.

Apa yang orang tidak sadar tentang komputer, komputer gak peduli dengan kita, kita ini binatang yang suka berdansa.Kita ini suka bergerak kemana mana. Kita sepatutnya berdansa sepenuhnya.